SURAT EDARAN
Dalam rangka melaksanakan PP 12 tahun 2002 sebagai perubahan dari PP 9 tahun 2000 tentang Kenaikan Pangkat PNS dan sesuai dengan Keputusan Kepala BKN No 12 tahun 2002 tentang ketentuan pelaksanaan dari PP 12 tahun 2002 serta menindak lanjuti Nota Konsep Naskah Dinas Sekretaris Daerah Kabupaten Probolinggo tanggal 10 Mei 2011 Nomor : 893.3/560.a/426.307/2011, diberitahukan dengan hormat bahwa Pemerintah Kabupaten Probolinggo akan menyelenggarakan Ujian Dinas Tingkat I dan Ujian Kenaikan Pangkat berdasarkan Penyesuaian Ijazah tahun 2011 bagi PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo.
Sehubungan dengan hal tersebut bersama ini disampaikan dengan hormat hal – hal sebagai berikut :
A. Ujian Dinas
- Peserta Ujian Dinas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo tahun 2011 adalah PNS berpangkat Pengatur Tingkat I Golongan II/d dengan masa kerja sekurang-kurangnya 3 tahun.
- Pimpinan unit kerja dapat mengusulkan staf yang telah memenuhi syarat.
- Persyaratan peserta ;
- Foto Copy SK Pangkat terakhir sebanyak 3 lembar
- Fotokopi DP3 tahun terakhir 3 lembar
- Pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 memakai pakaian dinas harian sebanyak 3 lembar
- Materi Ujian : Pancasila dan UUD 1945, Kepegawaian dan KORPRI, Pengetahuan Umum.
1. Peserta Kenaikan Pangkat berdasarkan Penyesuaian Ijazah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo tahun 2011 adalah PNS yang telah memperoleh :
- Ijazah Pasca Sarjana ( S2 ) yang berpangkat Penata Muda golongan III/a sekurang- kurangnya 1 tahun ;
- Ijazah Sarjana ( S1 ) atau Ijazah Diploma IV yang berpangkat minimal Pengatur Muda golongan II/a sekurang - kurangnya 1 tahun ;
- Ijazah Sarjana Muda, Ijazah Akademi atau Diploma III, yang berpangkat Pengatur Muda golongan II/a sekurang - kurangnya 1 tahun ;
- Ijazah SLTA, Diploma I atau setara yang berpangkat Juru Golongan I/c sekurang - kurangnya 1 tahun ;
- Ijazah SLTP, MTs atau setara yang berpangkat Juru Muda Tingkat I Golongan I/b sekurang - kurangnya 1 tahun ;
3. Persyaratan peserta ;
- Foto Copy SK Pangkat terakhir sebanyak 3 lembar
- Foto Copy DP3 tahun terakhir 3 lembar
- Pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 memakai pakaian dinas harian sebanyak 3 lembar
- Foto Copy Ijazah dan Transkrip terlegalisir sebanyak 3 lembar
- Foto Copy Surat Ijin Belajar
Untuk kelancaran dalam pelaksanaannya, diharapkan usulan sudah diterima di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Probolinggo paling lambat tanggal 15 Juni 2011.
Waktu pelaksanaan Ujian Dinas direncanakan pada tanggal 20 Juni 2011 sedangkan Ujian Kenaikan Pangkat berdasarkan Penyesuaian Ijazah ( PI ) akan dilaksanakan pada tanggal 27 s/d 28 Juni 2011.
Demikian atas bantuan dan perhatiannya disampaikan terima kasih.
a.n. BUPATI PROBOLINGGO
Kepala Badan Kepegawaian Daerah
Kepala Badan Kepegawaian Daerah
cap dan ttd
SIGIT SUMARSONO, SH. M. Si.
Pembina Tingkat I
NIP. 19610311 199003 1 004
Pembina Tingkat I
NIP. 19610311 199003 1 004
maaf mau tanya saya dari kalimantan apakah bisa mengikuti penyesuian ijazah dari kab.probololinggo terikasih
BalasHapus